Apa Sih Fungsi Raw Access Pada Cpanel?

cpanel hosting

Fitur Raw Access pada CPanel sangatlah berguna untuk anda yang ingin melihat siapa pengunjung website anda dengan cepat.  Raw Access digunakan untuk mendownload file yang berisikan data statistic sistem/hosting anda tanpa grafik, hanya dengan data statistic saja.

Berikut ini cara menggunakan Raw Access :

1. Login akun Cpanel anda

2. Klik “Raw Access” yang terdapat dalam kolom Metrics.

3. Setelah anda klik “Raw Access” akan muncul tampilan seperti ini

Klik pada domain yang ingin lihat log nya, setelah log akan terdownload dan tersimpan pada perangkat anda. Sistem memproses website statistics kurang lebih setiap 24 jam. Setelah file terdownload, lalu ekstrak file tersebut dan dibuka menggunakan text editor seperti notepad. Akan terlihat data static system/ hosting anda pada notepad.

Pada Archived Raw Logs terdapat log perbulan, anda juga dapat mendownload Archived Raw Logs, caranya sama dengan cara diatas.

Selamat mencoba

Share